Emang boleh, robot yang buatin skincare sesuai sama kondisi kulit kamu? Boleh banget dong! Wardah menggelar acara SkinVerse – Science Powered Skincare yang menghadirkan inovasi perawatan kulit terbaru dengan memanfaatkan teknologi canggih.

Banyak orang sering banget pakai skincare yang lagi viral atau cuma karena FOMO (Fear Of Missing Out). Namun, belum tentu loh itu cocok buat kulit kamu dan malah bisa berdampak negatif. Penggunaan produk yang nggak sesuai dengan jenis dan kebutuhan kulit bisa bikin masalah seperti gatal-gatal, jerawatan, peradangan, kekeringan, komedo, dan masalah kulit lainnya. Kamu pernah ngalamin ini nggak?

Memang sih, memilih skincare yang tepat itu kadang bikin pusing. Kunci mendapatkan hasil maksimal itu adalah dengan mengenal dan memahami jenis kulit dan kebutuhanmu sendiri. Caranya gampang banget, kamu bisa datang ke acara Wardah SkinVerse di Main Atrium Senayan City Jakarta, mulai tanggal 27 Mei hingga 2 Juni 2024. Di sana, kamu bisa skincheck pakai teknologi AI (Artificial Intelligence), meningkatkan pengetahuan, keahlian tentang skincare dan dibuatkan skincare khusus sesuai kondisi kulitmu oleh robot!. Gak cuma itu, kamu masih bisa merasakan activity lainnya seperti: 

  • Skinventure 

Beauties, kalian bisa mengeksplorasi berbagai wawasan mengenai faktor-faktor penyebab masalah kulit yang sering kali tidak terlihat. Pengalaman ini disajikan melalui tampilan visual multi-sensori dan efek imersif sehingga lebih mudah dipahami dan pastinya lebih seru. 

  • Skin Science Clinic

Selanjutnya, mampir ke area Skin Science Clinic, Beauties! Di sini, kamu bisa konsultasi dengan dokter dermatologis dan menggunakan teknologi skincare terbaru untuk mengetahui kebutuhan kulitmu. Ada juga lounge eksklusif yang bisa kamu nikmati sebagai layanan istimewa di area ini dan memiliki Skin Science Treatment Room yang menawarkan pengalaman skincare yang tak terlupakan.

  •  Brightening Skin Science

Lewat gamifikasi interaktif dan teknologi AR di area Brightening Skin Science, kamu bisa dapetin informasi mendalam tentang berbagai bahan pencerah kulit yang aman banget buat dipakai. Ini akan worth it buat kamu yang ingin punya wajah glowing dan cerah. 

  •  Skin Barrier Reborn

Jangan lupa mampir ke area Skin Barrier Reborn untuk cari tahu cara mendapatkan skin barrier yang sehat dan melindungi kulit lewat skincare. Area ini punya kegiatan interaktif biar Beauties bisa tahu tekstur yang cocok untuk kondisi kulitmu.

  •  Sun Protect Sphere

Nah, ini area yang wajib kamu coba untuk cari tahu tentang jangkauan SPF dan berbagai formulasi sunscreen yang cocok dengan kulitmu. Di sini, Beauties bisa menyesuaikan sunscreen terbaik yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu. Apalagi, saat ini lagi gelombang panas, jadi kamu perlu banget tahu produk sunscreen yang tepat karena gak boleh skip pakai sunscreen.

 

 

Skin Expert Talks

Setelah itu, ada acara Skin Expert Talks, Beauties bisa mendapatkan pemahaman dan perspektif dari para ahli, seperti dermatologist dari Perdoski, dokter, serta beauty dan skincare influencer. Dengan begitu, kamu bisa lebih mudah memilih skincare yang tepat untuk kulitmu

 

 

Personalized Roboskin

Area ini paling diminati banyak orang karena di sini robot akan membuat skincare sesuai kondisi kulitmu yang sudah dianalisis dari area-area sebelumnya. Personalized Roboskin adalah inovasi dan teknologi terbaru dari Wardah. Di sini, Beauties bisa mendapatkan serum yang cocok untuk permasalahan kulitmu secara gratis, lho!

Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, datang dan rasakan pengalaman skincare masa depan bersama Wardah SkinVerse! Jangan pusing lagi pilih skincare, apalagi salah pilih ya! 

 

 

Recommended For You

Last Articles