Selama 25 tahun Wardah sebagai pioneer produk kosmetik halal di Indonesia, konsisten memenuhi kebutuhan akan produk unggulan yang berkualitas dari hasil inovasi yang terus menerus dilakukan demi pelanggan. Wardah juga selalu melakukan berbagai kegiatan yang bertujuan untuk menyebarkan kebaikan bagi masyarakat Indonesia. Hal ini merupakan perwujudan dari nilai-nilai ketuhanan, kekeluargaan, serta fokus pada pelanggan yang menjadi landasan utama bagi Wardah dalam menjalankan aktivitasnya.

 

Misi untuk memberi inspirasi kebaikan diaplikasikan Wardah dalam payung kampanye sosialnya, Wardah Inspiring Movement. Di dalam kampanye ini, Wardah mengajak masyarakat untuk turut berpartisipasi dalam menjalankan berbagai hal kebaikan seperti pada pendidikan, pemberdayaan perempuan, lingkungan, kesehatan, dan lainnya dengan tagline “Kebaikan Hati untuk Negeri”.

 

Di dalam pendidikan, ada beberapa hal yang menjadi fokus utama bagi Wardah. Selain  pemberian beasiswa dan infrastruktur, peningkatan kapasitas siswa serta tenaga pendidik dan pendidikan keluarga juga menjadi sasaran utama kampanye sosial Wardah di bidang pendidikan. Salah satu program inisiatif unggulan Wardah di bidang pendidikan adalah Wardah Inspiring Teacher. Program apresiasi kepada guru dalam bentuk pelatihan ini telah dilaksanakan sejak tahun 2017 dan sudah menyasar guru-guru inspiratif di 4 kota besar. Keberhasilan di tahun sebelumnya membuat Wardah optimis untuk mengadakan kembali program ini di lebih banyak kota di Indonesia.

 

Dalam hal pemberdayaan perempuan, Wardah meyakini bahwa setiap perempuan sejatinya telah terlahir dalam keadaan berdaya, tugas kita adalah bagaimana mendorong perempuan di Indonesia bisa saling memberdayakan satu sama lain. Wardah memiliki program Wardah Womenpreneur sebagai salah satu sarana bagi komunitas-komunitas perempuan di Indonesia untuk bisa mewujudkan mimpi berbisnis dari rumah. Selain itu, secara berkala Wardah pun mengadakan berbagai kerjasama dengan organisasi dan komunitas untuk mengembangkan program pemberdayaan perempuan di beberapa wilayah di Indonesia.

 

Wardah juga percaya bahwa kesehatan menjadi tanggung jawab bersama. Maka dari itu, Wardah secara konsisten bekerjasama dengan organisasi yang berfokus di dunia kesehatan untuk menyelenggarakan program seperti penyuluhan kesehatan, pengobatan gratis, bantuan alat kesehatan, serta aktivitas lainnya. Fokus utama Wardah di bidang ini adalah kesehatan untuk perempuan dan anak-anak.

 

Lingkungan juga menjadi salah satu fokus kegiatan kebaikan yang dilakukan Wardah untuk masyarakat Indonesia. Kegiatan yang dilakukan meliputi pengelolaan limbah, penyediaan air bersih serta penghijauan. Wardah telah bekerjasama dengan Waste4Change untuk pengelolaan limbah di beberapa titik dan acara yang didukung oleh Wardah. Dalam pengadaan air bersih, Wardah telah bekerjasama dengan Water House Project untuk pengadaan air bersih di Wairinding, sebuah desa di Kabupaten Sumba Timur dimana warganya harus berjalan sejauh 4 kilometer untuk mendapatkan air bersih. Selain itu, Wardah pun bekerjasama dengan komunitas lingkungan untuk melakukan kegiatan penanaman seperti menanam mangrove bersama komunitas mangrove yaitu Kemangteer Jakarta.

 

Tidak hanya terbatas di empat bidang di atas, Wardah pun telah melakukan kegiatan berbagi inspirasi berupa pengajian bersama lebih dari 200 komunitas muslim di Indonesia. Dalam kegiatan ini, Wardah berkolaborasi untuk memberikan inspirasi kepada perempuan-perempuan di Indonesia untuk bersama-sama melakukan kebaikan. Selain itu, wardah juga telah menyelenggarakan kegiatan Wardah Goes to Masjid dengan jangkauan lebih dari 1000 masjid di seluruh Indonesia.

 

Wardah meyakini sekecil apapun kebaikan yang telah dilakukan, apabila dijalani bersama-sama akan membawa dampak yang lebih besar bagi Indonesia. Oleh karena itu, Wardah ingin mengajak masyarakat Indonesia untuk ikut menebarkan kebaikan bagi orang-orang dan lingkungan di sekitar.

 

Semoga inspirasi kebaikan yang menjadi perwujudan inisiatif sosial Wardah dapat memotivasi masyarakat Indonesia agar turut memberikan kebaikan hati untuk negeri.

 

Recommended For You

Last Articles